Kalimat Imperatif

Posted on

Kalimat Imperatif – Setelah sebelumnya kabarkan.com telah menyampaikan materi tentang Contoh Opini Maka pada pertemuan kali ini akan kabarkan.com paprkan secara gamblang materi pembahasan tentang Kalimat Imperatif – Pengertian, Kata Kerja dan Contoh Kalimatnya. Nah untuk lebih jelasnya bisa sobat simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Pengertian Kalimat Imperatif

Kalimat Imperatif
Kalimat Imperatif

Menurut pendapat yang dikemukakan Rahardi, 2005:80, bahwa tuturnya kalimat imperatif ialah ? merupakan sebuah kalimat yang didalamnya terkandung sebuah makna yang bermaksud memberi perintah atau suatu permintaan supaya mitra tutur atau orang lain bersedia mengikuti sesuatu hal sesuai yang diminta oleh si penutur.

Namun terkadang jenis kalimat ini kerap dikenal juga sebagai salah satu jenis kalimat perintah.

Yang mana isi yang terkandung dari kalimat imperatif ini dapat berupa sebuah perintah yang sangat keras /kasar, hingga dalam bentuk sebuah permohonan yang sangat lembut dan santun.

Namun bukan hanya itu saja, yang mana kalimat tersebut dapat juga berisi suatu pembiaran akan suatu tindakan atau dalam bentuk melarang suatu perilaku. Maka oleh sebab itu , jenis dari kalimat ini dapat dikatakan lebih rumit sebab sangat banyak variannya.

Nah Adapun macam-macam jenis dari kalimat imperatiif ini akan kami sampaikan di bawah nanti dengan disertai contoh kalimatnya, namun berikut ini penjelasan mengenai fungsi dan ciri dari kalimat imperatiif yang terlebih dahulu harus kalian pahami, simak berikut ini.

Fungsi Kalimat Imperative

Kalimat imperatiif atau kalimat perintah ini mempunyai fungsi untuk melakukan suatu permintaan atau melarang terhadap seseorang untuk melakukan kegiatan ataupun melakukan sesuatu.

Ciri-Ciri Kalimat Imperatif

Di bawah ini terdapat beberapa ciri-ciri dari kalimat imperatiif, yang akan kabarkan.com paparkan sebagai berikut.

  • Intonasinya merendah pada ketika di akhir kalimat.
  • Merupakan sebuah kalimat penegas, penghalus, ajakan, harapan, permintaan, dan larangan.
  • Dalam menyusun kalimatnya secara inversi, sehingga membuat subjek dan predikatnya tidak pasti.
  • Tindak dari Pelaku tidak selalu terungkap.
  • Di akhir kalimatnya selalu disertai dengan tanda seru (!).

Contoh Kalimat Imperatif

Nah setelah sebelumnya kita telah memperhatikan dengan seksama definisi dan fungsi dan ciri dari kalimat imperatiif, maka pada tahap berikutnya akan kabarkan.com paparkan lebih jelas lagi mengenai contoh kalimatnya, untuk lebih jelasnya simak ulasan di bawah ini:

Baca Juga :  Gerak Harmonik Sederhana

Kalimat imperatif halus

Apa yang dimaksud dengan Kalimat imperatiif halus ? yakni merupakan salah satu bentuk dari jenis kalimat dengan menggunakan kosakata yang lebih lembut atau halus misalnya seperti kata: silakan, tolong, mari, kiranya, sudilah dan coba.

  • Tolonglah  bantu kami untuk mencari tambahan dana sumbangan guna para korban bencana banjir !
  • Tolong kabarkan terhadap yang lainnya mungkin aku sedikit terlambat untuk mengahadiri rapat tersebut sebab terkena macet.
  • Tolong lengkapi semua data diri kalian dan kumpulkan setelahnya diruangan kerja saya.
  • Sudilah kepada bapak direksi untuk hadir kecara peresmian butik hijab syar’i ini!
  • Silakan lengkapi terlebih dahulu semua persyaratan yang diminta!
  • Sudilah kiranya untuk masyarakat supaya bisa saling tolong menolong antar satu sama lain dalam kegiatan kebersihan lingkungan!
  • Tolong pisahkan antara baju yang kering dan yang basah agar tidak ditumpuk menjadi satu.
  • Tolonglah maafkan segala kekhilafan kami selama ini.
  • Coba praktekan kepada ku bagaimana cara menyusun rak lemari tersebut.
  • Ambil semua peralatan yang hanya kau butuhkan saja dari rumah itu!

Kalimat imperatif transitif

Apa yang dimaksud dengan Kalimat Imperatiif Transitif ? yakni merupakan salah satu jenis kalimat imperatiif yang mempunyai sebuah predikat verba transitif yang hampir mirip dengan konstruksi deklaratif pasif

  • Tutupilah terus semua kesalahan yang sudah keluargamu lakukan !
  • Bawalah hasil prakaryamu esok pagi ketika hendak berangkat kesekolah.!
  • Angkatlah  baju itu jangan diletakan dilantai.!
  • Buka semua isi lemari itu!
  • Perbaiki semua apa sudah kamu perbuat terhadapnya!
  • Ubah semua perilaku burukmu itu sebelum semua terlambat!
  • Carilah pekerjaan yang sesuai dengan keahlianmu.!
  • Belikanlah Hadiah untuknya agar dia mau memaafkanmu.!
  • Hapus semua semua masalalu tentang kita.!
  • Berikan obat ini ke salah satu pasien yang ada diruangan tunggu!
  • Kirimkan paket ini ke alamat yang tertera di bagian atas paket!
  • Bukalah akal dan fikiranmu dalam menghadapi segala persoalan!
  • Nyanyikan sebuah lagu yang bisa mengantarkan tidurku !
  • Tuliskan apa yang nanti aku ucapkan agar kau mengingatnya!
  • Potonglah tali yang mengikat di lenganmu!
  • Lupakanlah semua kenangan buruk jangan kau ingat lagi.!
  • Sebutkan hal-hal yang membuatmu senang dan gembira!
  • Jelaskan apa yang sudah kamu lakukan terhadapnya!
  • Bersihkan kotoran yang ada dihatimu dengan saling memaafkan!
  • Sobeklah gambar yang ada di dinding itu.!

Kalimat imperatif intransitif

  • Semua harap tenang!
  • Diamlah!
  • Kamu keluar sekarang!
  • Pergilah ke rumah kakekmu sekarang!
  • Menangislah terus!
  • Anton berdiri!
  • Marilah kita peduli terhadap sesama!

Kalimat imperatif Ajakan/harapan

Apa yang dimaksud dengan Kalimat imperatiif ajakan? yakni merupakan sebuah kalimat yang mana didalamnya terkandung akan sebuah harapan atau permintaan berupa sebuah ajakan, yang biasanya kerap diawali dengan kata ayo (lah), mari (lah), harap dan hendaknya.

  • Ayo kita sukseskan bersama program Keluarga Berencana!
  • Hendaknya setiap orang dapat saling bertoleransi!
  • Mari kita pergi bersama!
  • Ayolah ikut bersama kami!
  • Marilah kita bersama membuka hati dan saling memaafkan!
  • Mohon atas segala perhatian untuk semua para hidirin.!
Baca Juga :  Stratifikasi Sosial

Kalimat imperatif permintaan

Apa yang dimaksud dengan Kalimat imperatIif permintaan? yakni merupakan sebuah kalimat yang kerap digunakan untuk mengungkapkan akan suatu permintaan, pada umumnya kalimat ini sering ditandai dengan menggunakan kata minta dan juga mohon.

  • Mohon untuk tidak membuat kegaduhan disini!
  • Mintalah suatu pemohonan maaf dari ibumu sebelum terlambat!
  • Mintalah bukti transaksi pembayaran.!
  • Ambilkan Ibu baskom di dapur!
  • Berusahalah dengat giat!
  • Gunakanlah sisah hidupmu dengan sebaik-baiknya!
  • Berdoalah sebelum memulai sesuatu pekerjaan!
  • Belajarlah dengan rajin agar dapat meraih segala cita-citamu!
  • Cabut poster itu dari papan pengumuman sekolah!
  • Tunggulah sampai hujan reda!
  • Patuhilah rambu lalu lintas!
  • Jaga kesehatanmu selama di kota orang!
  • Jangan selalu berbicara dengan nada yang keras terhadap orang lain!

Kalimat imperatif larangan

Apa yang dimaksud dengan Kalimat imperatiif larangan? yakni merupakan salah satu jenis kalimat imperatiif yang memiliki sebuah maksud dengan memberikan suatu larangan yang mana diakhir kalimatnya biasanya selalu berisikan sebuah kata yang negatif, biasanya jenis kalimat ini selalu ditandai dengan kata jangan (lah).

  • Dilarang membuang sampah di area ini!
  • Jangan mengganggu ketenangan orang yang sedang istirahat!
  • Janganlah mengotori halam rumah orang lain!
  • Jangan lekas beranjak dari sini!
  • Janganlah kau pandangi keburukan orang itu!
  • Biarkanlah aku pergi!

Kalimat imperatif pembiaran

Apa yang dimaksud dengan Kalimat imperatiif pembiaran ? yakni merupakan salah satu jenis kalimat imperatiif yang berkeinginan agar yang menajdi lawan bicara tidak memberikan larangan atau memberikannya kebebasan agar sang pembicara berbuat sesuai dengan tujuannya, secara umum jenis kalimat ini selalu diserta dengan kata biar (lah) & biarkan (lah).

  • Biarlah aku yang menanggung semua ini!
  • Biarkan dia melakukan apapun dengan sesuka hatinya!
  • Biarkanlah ia berlari ke arahmu!
  • Biarkan semua orang tahu keadaan yang yang sesungguhnya

Demikianlah materi pembahasan kali ini mengenai Kalimat Imperatif – Pengertian, Kata Kerja dan Contoh Kalimatnya, semoga pembahasan kali ini bisa bermanfaat bagi sobat semua.

Baca Juga :