Contoh Surat Pengakuan Hutang

Posted on

Contoh Surat pengakuan Hutang – Pada Materi sebelumnya sudah dibahas mengenai Contoh Surat Keterangan Domisili Maka Materi kali ini akan membahas mengenai contoh surat pengakuan hutang,Untuk lebih jelasnya simak penjelasannya berikut ini

Pengertian Surat Pengakuan Hutang

Contoh Surat Pengakuan Hutang
Contoh Surat Pengakuan Hutang

Apa yang dimaksud dengan surat pengakuan hutang?. Yakni sebuah surat berharga yang dibuat untuk mengikat secara hukum atas seluruh jaminan tambahan (agunan) milik debitur bagi kepentingan kreditur.

Hutang tersebut dapat segera ditagih terhadap kewajiban pembayaran seluruh jumlah hutang yang wajib dibayar oleh debitur ke kreditur.

Contoh Surat Pengakuan Hutang

Apakah-Surat-Pengakuan-Hutang-2-Finansialku

1. Contoh Surat Pernyataan Hutang Secara Individual

Jika anda sedang terdesak dan membutuhkan uang dengan cepat, maka mungkin cara pertama yang akan anda lakukan adalah meminjam uang kepada orang yanga anda kenal. Saat anda meminjam uang tersebut, Maka harus menulis surat pernyataan hutang seperti di bawah ini.

SURAT PERNYATAAN HUTANG

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Angga Murjana
NIK : 876543
Alamat : Jl. Perjuangan No. 123, Medan

Dengan ini menyatakan :

  1. Pada tanggal 14 september 2019 saya menerima njaman uang kepada saudara Ikram Syahputra sebesar Rp500.000.00)Lima Ratus Ribu Rupiah dan mengembalikan pinjaman itu pada jangka waktu 30 (tiga puluh) hari atau jatuh tempo pada tanggal 22 Juni 2018.
  2. Apabila sampai dalam tempo itu saya belum dapat mengembalikan pinjaman saya kepada saudara Angga, dengan ini saya memohon keringanan kepada saudara Angga Murjana. Jangka waktu untuk melunasi pinjaman itu selama 30 (tiga puluh hari) lagi atau jatuh tempo pada tanggal 22 Juli 2018;
  3. Dan apabila saya tidak dapat melunasi pinjaman itu sampai pada perpanjangan waktu itu sebagaimana dimaksud Butir 2, maka saya bersedia mempertanggungjawabkan pinjaman saya tersebut secara hukum.

Sekian Pernyataan ini saya buat tanpa paksaan dari pihak manapun.

Medan, 22 Mei 2018.

Yang Menyatakan,

Angga Murjana.

2. Contoh Surat Pernyataan Hutang dengan Batas Waktu

Bila meminjam uang pada saudara, Mungkin tidak akan ditagih dan perihal waktu untuk mengembalikan pinjaman tersebut. Tapi bila meminjam dari orang lain, Pastinya harus menyebutkan atau menjanjikan waktu kapan anda akan mengembalikan uang pinjaman tersebut.

SURAT PERNYATAAN HUTANG

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Wisnu Marta
NIK ; 9876546789
Alamat : Jl. Perjuangan No. 123, Medan

dengan ini membuat pernyataan sebagai berikut:

  1. Saya mengakui ada meminjam uang cash sebanyak Rp 150.000.000,- (Seratus Lima Puluh Juta Rupiah) kepada Bapak Benneth Vucko Ginting dengan jaminan Bilyet GIRO Nomor LH 123456789.
  2. Berkaitan dengan point 1 (satu) itu, Saya akan mengembalikan dana sebesar Rp 150.000.000,- (Seratus Lima Puluh Juta Rupiah) tersebut selambat-lambatnya pada tanggal 22 Juni 2018.
  3. Apabila saya tidak menepati janji (wan prestasi) membayar pinjaman sebesar Rp150.000.000,- (Seratus Lima Puluh Juta Rupiah) tersebut sampai batas tanggal sesuai point 2 (dua), maka saya bersedia dituntut dan dihukum sebagaimana ketentuan hukum pidana/perdata.
  4. Saya berjanji tidak akan ada lagi negosiasi ulang terkait pengembalian pinjaman ini.
Baca Juga :  Contoh Portofolio

Sekian pernyataan ini say buat dalam keadaan yang sadar, Dan pikiran yang waras serta tanpa ada unsur paksaan dari pihak manapun juga.

Medan, 22 Mei 2018.

Yang Menyatakan,

Wisnu Marta.

3. Contoh Surat Pernyataan Hutang dengan Jaminan Tanah

Tanah dengan sertifikat hak milik bisa anda jaminkan kepada orang lain jika sekirannya anda meminjam uang dalam jumlah tertentu kepada orang lain.

SURAT PERNYATAAN HUTANG

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Ami Jamiat
NIK : 90876545
Pekerjaan : Wiraswasta
Alamat : Jl. Perjuangan No. 123, Medan

Menyatakan :

  1. Bahwa pada 14 September 2019, saya meminjam uang sejumlahRp. 150.000.000,- (Seratus Lima Puluh Juta Rupiah) dari saudara Subakil, Yang akan dikembalikan dalam jangka 6 bulan.
  2. Berkaitan pada pinjaman diatas, Maka saya berikan jaminan kepada Saudara Ahmad Subari berupa Sertifikat Tanah dengan nomor 897654355678, yang beralamat di Jl. Jend. Sudirman No. 123, Medan. Adapun tanah tersebut merupakan atas nama saya sendiri,
  3. Apabila saya tidak bisa juga melunasi pinjaman saya dalam jangka waktu yang sudah ditentukan, Maka Saudara Ahmad Subari berhak untuk memiliki ataupun menjual tanah tersebut untuk melunasi hutang saya.

Surat pernyataan ini saya buat dalam keadaan sadara dan tanpa tekanan dari pihak manapun.

Medan, 22 Mei 2018.

Yang Menyatakan,

 

Ami Jamiat.

4. Contoh Surat Pernyataan Hutang Singkat

Penulisan Surat pernyataan hutang tidak perlu bertele – tele. Anda bisa menulis surat pernyataan hutang dengans singkat, namun berisikan informasi yang jelas mengenai kesepatan anda dengan pemberi pinjaman.

SURAT PERNYATAAN HUTANG

Yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Nawan
NIK : 876543457
Alamat ; Jl. Perjuangan No. 123, Medan

Menyatakan :

  1. Bahwa, pada tanggal 7 April 2018 saya meminjam uang kepada Sdr. Eman Sudirman (No. KTP 3320050609850002) sebesar Rp. 35.000.000 (Tiga puluh lima juta rupiah) dan akan mengembalikan pinjaman itu paling lambat 100 hari setelah ditandatanganinya surat pernyataan ini.
  2. Apabila, Saya tidak bisa mebayar pinjaman itu, Maka saya bersedia diproses secara hukum.

Demikian surat pernyataan ini saya buat dengan sukarela tanpa paksaan atau tekanan dari pihak manapun.

Medan, 22 Mei 2018.

Yang Menyatakan,

 

Nawan.

5. Contoh Surat Pernyataan Hutang dengan Pembayaran Cicilan

Menulis surat pernyataan hutang seperti contoh di bawah ini.

SURAT PERNYATAAN HUTANG

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Cik Raden
NIK : 90875434535
Pekerjaan : Pegawai Swasta
Alamat : Jl. Perjuangan No. 123, Medan

Dengan ini menyatakan :

  1. Bahwa, pada tanggal 22 Mei 2018 saya telah meminjam uang kepada saudara Abdul Rosyid sebesar Rp. 5.000.000 (Lima juta rupiah) Yang akan dikembalikan dengan cara dicicil, yakni sebesar Rp. 1.000.000 setiap bulannya selama 10 bulan.
  2. Apabila saya tidak membayar cicilan pada waktu yang sudah disepakati, Maka saya bersedia mempertanggungjawabkannya secara hukum.

Begitulah surat ini saya buat dalam keadaan sadar dan tanpa adanya paksaan maupun tekanan dari pihak manapun.

Medan, 22 Mei 2018.

Yang Menyatakan,

 

Cik Raden.

6. Contoh Surat Pernyataan Hutang dengan Pembayaran Lunas

Mungkin bagi banyak orang akan terlalu berat untuk membayar hutang dengan cara sekali bayar dan langsung lunas,Maka dengan sekali bayar saja, hutang anda akan langsung lunas.

SURAT PERNYATAAN HUTANG

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Baca Juga :  Frasa : Pengertian dan Contohnya
Nama : Abah Hasan
NIK : 90875434535
Pekerjaan : Pegawai Swasta
Alamat : Jl. Perjuangan No. 123, Medan

Dengan ini menyatakan :

  1. Pada tanggal 17 Maret 2019 saya meminjam uang dari saudara Ahmad Subari sebesar Rp. 3.000.000.00 (Tiga juta rupiah) dan akan dikembalikan dengan cara sekali bayar, yakni 2 bulan sejak surat pernyataan ini saya tanda tangani atau pada tanggal 22 Juli 2018.
  2. Apabila, sampai Waktu yang telah disepakati saya belum bisa mengembalikan pinjaman kepada saudara Ahmad Subari, dengan ini saya memohon keringanan kepada saudara Ahmad Subari agar diberi perpanjangan waktu   30 hari lagi
  3. Apabila pada waktu yang telah disepakati saya belum bisa melunasi, Maka saya bersedia mempertanggungjawabkan pinjaman tersebut secara hukum.

Pernyataan ini saya buat tanpa adanya paksaan dari pihak manapun.

Medan, 22 Mei 2018

Yang Menyatakan,

 

Abah Hasan.

7. Contoh Surat Pernyataan Hutang Tanpa Jaminan

Meminjam uang kepada orang lain maka bukan berarti kalau anda harus memberikannya pinjaman atas uang yang anda pinjam. ,

SURAT PERNYATAAN HUTANG

Saya yang bertanda tangan si bawah ini :

Nama : Turiman
NIK : 8976454576
Pekerjaan : PNS
Alamat ; Jl. Perjuangan No. 123, Medan

Dengan ini menyatakan :

  1. Bahwa saya sudah melakukan peminjaman uang kepada saudara Ahmad Subaro sebesar Rp. 100.000.000 (seratus juta rupiah) pada tanggal 22 Mei 2018 dan berjanji akan mengembalikan pinjaman tersebut jatuh tempo pada tanggal 22 Oktober 2018 atau dalam kurun waktu 5 (lima) bulan lagi.
  2. Bila pada waktu yang telah disepakati saya belum bisa mengembalikan pinjaman kepada saudara Sardi dimohon agar saya diberi perpanjangan hari bila hal itu terjadi,
  3. Saya akan mempertanggungjawabkan secara hukum jika saya masih belum mampu melunasi pinjaman tersebut sampai batas waktu yang ditentukan.

Demikianlah surat pertanyaan ini saya buat sebagaimana kenyataannya serta tanpa gangguan ataupun paksaan dari pihak manapun.

Medan, 22 Mei 2018.

Yang Menyatakan,

 

Turiman.

8. Contoh Surat Pernyataan Hutang dengan Bunga

Menetapkan bunga atas pinjaman. Yang memberi pinjaman akan menuai laba dari uang yang dipinjamkannya.

SURAT PERNYATAAN HUTANG

Saya yang bertanda tangan si bawah ini :

Nama : Mughnifar Ilham
NIK : 098745768
Pekerjaan : Wiraswasta
Alamat : Jl. Perjuangan No. 123, Medan

Dengan ini menyatakan :

  1. Pada Tanggal 1 September 2020 saya meminjam uang kepada Ahmad Subari sebesar Rp. 100.000.000,- (Seratus Juta Rupiah) , yang nantinya akan saya kembalikan pada 22 Mei 2019, atau dalam jangka waktu selama 1 tahun sejak surat pernyataan ini ditanda tangani.
  2. Sehubungan dengan hutang tersebut, maka dengan ini saya menyatakan kalau saya bersedia untuk membayar bunga sebanyak 10% dari total pinjaman yang saya pinjam dari Ahmad Subari.
  3. Bila saya tidak bisa melunasinya tepat waktu, Beserta bunga sebanyak 10% dari total pinjaman, maka saya siap bertanggung jawab atas pinjaman saya itu secara hukum.

Demikianlah surat pertanyaan ini saya buat sebagaimana kenyataannya serta tanpa gangguan ataupun paksaan dari pihak manapun.

Medan, 22 Mei 2018.

Yang Menyatakan,

 

Mughnigfar Ilham.

Demikianlah materi pembahasan kali ini ,Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan menambah pengetahuan serta wawsan kita semua

Artikel Lainnya: